Perkembangan teknologi yang ada di dunia modern masa kini telah membuat banyak perubahan yang signifikan dalam berbagai bidang. Salah satu perkembangan yang paling bisa dirasakan adalah terkait penyampaian informasi yang kini semakin mudah. Jika dulu penyampaian informasi mula-mula berawal dari orang per orang lalu kemudian muncullah radio, namun saat ini penyampaiannya bisa dilakukan dengan lebih nyata lagi yaitu dengan adanya televisi .
TV merupakan media yang banyak dipergunakan masyarakat untuk bisa mendapatkan informasi terbaru serta hiburan lainnya. Saat ini sudah banyak tersedia jenis TV mulai dari TV tabung, plasma, LCD dan masih banyak lagi dengan teknologi yang tertanam di dalamnya berbeda-beda pula. Peningkatan demi peningkatan yang ada pada teknologi TV mampu memberikan kepuasan tersendiri bagi para penikmatnya. Untuk zaman sekarang ini, jenis TV lebih didominasi pada TV digital setelah era TV analog berakhir. Tentunya ada keunggulan dari TV digital di balik maraknya penggunaannya. Berikut ini beberapa keunggulan TV digital dalam berbagai sisi, antara lain:
Dari sisi konsumen
Untuk jenis TV analog, biasanya kerapkali penonton banyak melihat adanya tampilan buram seperti semut yang bergerak-gerak. Hal ini adalah lantaran TV analog ini dikoneksikan dengan kabel sehingga kondisi tampilan gambarnya akan dapat berubah sesuai dengan cuaca yang ada karena jika cuaca buruk gambar pun akan buruk. Namun untuk jenis TV digital, gambar yang ditampilkan dijamin lebih jernih dan jelas. Penonton juga tidak perlu khawatir lagi akan perubahan cuaca karena TV digital cenderung tidak terpengaruh dari cuaca luar. Selain mampu menyajikan gambar yang lebih jernih dan jelas, suara yang dihasilkan dari televisi digital juga ternyata lebih berkualitas.
Dari sisi penyelenggara siaran TV
Para penyelenggara siaran TV kini tidak perlu pusing lagi dengan adanya infrastruktur mulai dari pemancar dan lain sebagainya. Hal ini lantaran semuanya sudah dibangun dan disediakan oleh para penyelenggaraannya. Para penyelenggara bisa cukup menyewa mulpleksing sebagai sarana menyiarkan informasinya. Dengan cara seperti ini, maka biaya operasional yang harus keluar pun lebih rendah lagi.
Dari sisi industri
Peralihan yang terjadi saat ini dari TV analog ke TV digital juga dapat membantu dalam mengembangkan industri di negeri ini mengingat perangkat converter untuk TV digital akan diproduksi langsung dari Indonesia. Nantinya kebutuhan akan converter ini pastinya membludak dan diperkirakan akan mencapai puluhan juta konsumen yang akan menggunakannya. Dengan adanya era TV digital ini, para pemilik industri kreatif juga akan diuntungkan dimana mereka lebih bisa mengembangkan banyak konten yang bisa diproduksi dan kemudian dipasarkan. Selain itu, TV digital bahkan mampu mendukung banyak format gambar dalam segala ukuran an rasio sehingga industri kreatif pun ikut berkembang.
Dari sisi pemerintah
Pemerintah juga akan diuntungkan dengan adanya siaran TV digital karena akan mampu meningkatkan efisiensi untuk penggunaan frekuensi radio sehingga dapat dihemat sekitar 1/3 dari biasanya. Penghematan ini nantinya akan bisa mendorong terwujudnya komunikasi yang lebih maju lagi.
Itulah beberapa manfaat kehadiran televisi digital dari segala sisi. Ternyata selain memikirkan kepuasan dari penonton yang notabene merupakan konsumen, kehadiran TV digital ini juga menguntungkan untuk semua pihak. Meski begitu, yang jelas, konsumen kini bisa mendapatkan kepuasan maksimal ketika melihat acara dan siaran yang disukainya.