5 Rekomendasi Makanan Pedas Di Solo yang Murah Meriah

Sekarang ini kuliner dengan cita rasa pedas sedang menjadi favorit banyak orang termasuk di Solo. Makananpedas di Solo cukup banyak pilihannya. Bagi kamu yang sedang berkunjung ke Solo wajib untuk datang ke tempat-tempat kuliner pedas ini.

Rekomendasi Makanan Pedas di Solo

Dari sekian banyak tempat kuliner Solo yang menyajikan makanan pedas, ada 5 tempat yang sangat recomended. Berikut ini daftarnya khusus untuk kamu:

Cekerdazz

source : cekerdazz.com

Para pecinta pedas wajib untuk mencoba makanan disini. Menu andalan dari restoran ini adalah ceker pedas dan mie level pedas. Kamu bisa mengatur sendiri level pedas yang diinginkan sesuai dengan selera.

Rumah makan yang ada di Jl Halilintar Jebres Surakarta ini hanya buka dari pukul 4 sore sampai 12 malam. Harga menu di sini cukup terjangkau yaitu Rp. 10.000,- sampai Rp. 20.000,- Pastikan jika kamu datang lebih awal agar tidak kehabisan dan mengantre terlalu lama.

Sosis Naga Solo

source : facebook.com

Tidak jauh dari Cekerdazz ada sebuah kedai yang menjual sosis bakar dengan tingkat kepedasan yang tinggi. Sosis Naga Solo menjadi salah satu camilan pedas favorit anak muda Solo. Kedai yang ada di Jl Sutan Syahrir No 13 ini menjual sosis bakar dan aneka seafood bakar lainnya.

Kamu yang suka pedas wajib untuk mencobanya. Harga untuk setiap tusuk sosis hanya sekitar Rp. 2.000,- sampai Rp. 5.000,- saja. Nah menurut hasil penelitian https://niatbanget.com/ Kedai yang buka setiap hari dari mulai jam 7 malam sampai 12 malam ini tidak pernah sepi pembeli.

Kikil Bu Cilik

Tempat makan keluarga di Solo yang menyajikan makanan pedas selanjutnya adalah Kikil Bu Cilik. Restoran khas Jawa ini terkenal dengan menu kikilnya yang sangat pedas. Cita rasa pedas dari Kikil Bu Cilik ini sangat khas, tidak salah jika banyak orang menyukainya.

Restoran yang ada di Jl. Dr. Setiabudi No 57 Solo ini buka setiap hari dari setengah 8 pagi sampai jam 5 sore. Lokasinya cukup strategis karena berada di tepi jalan raya. Tempatnya memang tidak terlalu luas namun tidak pernah sepi karena harganya juga terjangkau hanya Rp. 10.000,- per porsi.

Galeri Pedas

Tempat makan ini merupakan surganya para pecinta makanan pedas. Hampir semua menu yang disajikan mempunyai cita rasa pedas. Tidak salah jika tempat ini selalu ramai dan sangat recomended untuk kamu yang doyan pedas.

Restoran yang ada di Jl Kebangkitan Nasional Nomor 3a ini mempunyai menu andalan ayam dan seafood yang dimasak pedas. Harga per paket menu di sini sangat terjangkau yaitu sekitar Rp 13.000,- sampai Rp. 20.000,-

Mie Gacoan

source : gootravelly.com

Pecinta mie pedas wajib hukumnya untuk mencoba mie yang satu ini. Mie Gacoan adalah makanan super pedas di Solo yang enak. Kamu bisa memilih level pedas sendiri dari mulai 0 sampai 10.

Kedai mie ini ada di Jl Dr. Cipto Mangunkusumo Nomor 29 dan buka setiap hari dari mulai pukul 10 pagi sampai 10 malam. Tidak hanya mie saja, di sini juga menyediakan menu minuman yang enak. Tempatnya juga cocok untuk berkumpul bersama sahabat dan kerabat.

Semua tempat yang direkomendasikan di atas rata-rata harganya sangat terjangkau bukan? Bagi kamu yang mempunyai budget minim tentu saja tidak perlu khawatir. Kamu bisa makan pedas sepuasnya di Solo. Bagaimana para pecinta pedas tentu tergugah bukan untuk mencoba semua makanan pedas di Solo ini? eitssss selain itu kalian juga bisa mencoba mendapatkan yang terkenal khas pedas nya. Pastikan kamu mengunjungi minimal salah satu tempat makan di atas jika sedang berada di Solo.

Artikel ini ditulis oleh sendiiri tentunya 😀